Real Madrid tampaknya sudah bulat dengan rencana mereka untuk menjual bombernya yaitu Gareth Bale di musim selanjutnya, pasalnya sang pemain dinilai sudah tidak berkontribusi dengan baik untuk mereka. Namun sejauh ini masih belum ditemukan klub yang mau meminang jasa pemain berusia 29 tahun tersebut.

Gareth Bale memiliki hubungan buruk dengan sang pelatih yang baru saja dipanggil kembali untuk mengkomandoi Los Blancos yaitu Zinedine Zidane dan diketahui nama Bale sendiri sudah tidak masuk dalam rencana pria asal Prancis tersebut yang terbukti di banyak pertandingan terakhir Bale bahkan tidak diberikan kesempatan untuk tampil lagi di atas rumput hijau yang sekaligus pertanda bahwa kemungkinan Bale akan didepak dari Santiago Bernabeu semakin menguat.

Meski begitu baru-baru ini secara mengejutkan diketahui ada rumor bahwa Tottenham Hotspur yang merupakan klub yang membuat nama Bale melambung tinggi dinyatakan bersedia untuk memulangkan kembali striker asal Wales tersebut ke Inggris untuk bermain.

Diketahui kondisi yang akan diberikan Spurs adalah dengan status tidak sebagai permanen tetapi mereka hanya berniat melakukan peminjaman dengan opsi dana yang disiapkan sejumlah 10 juta pounds untuk 1 musim.

Baik pihak klub Lily White dengan Real Madrid sangat tahu betul bahwa negosiasi ini hanya bergantung juga dengan persetujuan Gareth Bale yang mau menerima atau tidak tawaran tersebut jadi keputusan masih berada di tangannya.